8.10.11

Kenapa Ulu Hati Seperti Terbakar Sehabis Makan?

Dok, setiap kali saya makan pedas, minum air hangat, makan yang asam, berlemak, perut saya seperti berdenyut. Ulu hati saya seperti terbakar, pusing, perut gembung. Begitu juga dengan anak saya setelah menyusui perutnya kembung. Apakah ada kemungkinan saya dan anak saya terkena maag kronis? Terimakasih.

Khairani (Perempuan Menikah, 30 Tahun), ahoy_rani@yahoo.com
Tinggi Badan 150 Cm dan Berat Badan 50 Kg

Jawaban

Kemungkinan memang Anda terkena sakit maag, sebaiknya hindari makanan-makanan tersebut terutama selama masih menyusui, karena ada makanan atau obat yang dapat masuk dalam air susu ibu. Saya anjurkan Anda berobat untuk sakit Anda ke spesialis penyakit dalam.

Dr. Hermansyur Kartowisastro, SpB-KBD

0 comments:

Post a Comment