Aku mau tanya. Aku baru saja operasi perianal abses. Yang aku ingin tanyakan, apakah bisa timbul lagi penyakitnya setelah operasi? Cara pencegahannya seperti apa? Tolong bales yah. Trims
-Yudi-
Jawaban:
Yudi yang baik,
Perianal abses bisa saja timbul kembali, walaupun bukan di tempat bekas operasi. Hal tersebut biasanya ada kuman yang menimbulkan infeksi di daerah sekitar anus, yang tidak mendapat terapi dengan baik sehingga mengakibatkan timbulnya abses. Jika letak infeksinya cukup dalam dan tidak diobati secara benar, bukan tidak mungkin nanah yang terbentuk akan berusaka mencari jalan keluar sendiri sehingga akan membuat sebuah saluran atau fistel. Biasanya jika sudah seperti itu, pengobatannya memang dengan jalan dioperasi.
Untuk mencegah hal tersebut terulang kembali, saya menyarankan anda untuk memperhatikan daerah genital anda. Ganti pakaian dalam anda secara teratur minimal 2x sehari dan membersihkan diri dengan baik sehabis buang air besar ataupun kecil karena daerah tersebut sangat rentan dengan kuman dan merupakan area yang cukup lembab yang sangat memudahkan kuman dan jamur untuk berkembang biak dengan baik.
Jika ada timbul benjolan / bisul / jerawat disekitar daerah genital anda, jangan tunggu membesar dahulu baru diobati, namun segeralah memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan terapi yang adekuat.
Demikian jawaban dari saya, semoga anda memahaminya.
Wassalam,
dr. Ira Riza
0 comments:
Post a Comment